Azislia, 4022018073 (2023) Penggunaan Sistem Diskon Untuk Member Joar Dalam Transaksi Jual Beli Menurut Perspektif Ekonomi Islam. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.
Text
SKRIPSI AZISLIA.pdf Download (1MB) |
Abstract
Semakin berkembangnya dunia bisnis yang menghasilkan berbagai jenis barang salah satunya produk joar, banyak strategi pemasaran yang dibuat oleh pelaku bisnis dalam menerapkan relationship marketing (membangun kepercayaan pelanggan) termasuk pembuatan kartu anggota. Oleh karena itu dengan kesetiaan anggotanya akan diberikan diskon dari harga suatu barang. Berbagai macam metode penetapan harga atau diskon yang sangat berbeda di setiap member. Jika hal ini sering terjadi maka akan berdampak pada pelanggan. Dalam Ekonomi Islam memberikan penjelasan bahwa unsur jual beli tidak menganjurkan adanya kezaliman bagi pembeli. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan diskon untuk member joar dalam transaksi jual beli dan untuk mengetahui bagaimana system diskon yang diberikan member kepada konsumen dalam transaksi jual beli menurut perpektif ekonomi Islam. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian ini di beberapa member joar do Kota Langsa. Informan penelitian ini sebanyak 4 member dan 3 konsumen. Teknik pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan melalui tahap pengumpulan data melalui tahap reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa beberapa member joar di Kota Langsa menjual harga suatu produk tidak sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan. Sebagaimana menurut perpektif ekonomi Islam bahwa unsur jual beli harus mempunyai nilai sukarela diantara kedua belah pihak untuk menyetujuinya. Hal ini ditegaskan juga dalam Qur’an surat An-Nisa ayat 29
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : Mastura, M.E.I Pembimbing II: Khairatun Hisan, S.Pd.I., S.E., M.Sc |
Uncontrolled Keywords: | Diskon, transaksi jual beli, ekonomi Islam. |
Subjects: | Hukum Islam > Ekonomi Islam |
Divisions: | Fak. Ekonomi & Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 13 May 2024 03:29 |
Last Modified: | 13 May 2024 03:29 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/4038 |
Actions (login required)
View Item |