Pengembangan Buku Ajar pada Tema Peristiwa dalam Kehidupan di Sekolah Dasar

Erika Rahayu, 1052017085 (2022) Pengembangan Buku Ajar pada Tema Peristiwa dalam Kehidupan di Sekolah Dasar. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.

[img] Text
Erika Rahayu. 1052017085. PGMI. 2022.pdf

Download (845kB)

Abstract

Minimnya bahan ajar di sekolah 050783Desa Salahaji sehingga peneliti melakukan pengembangan Buku Ajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1).langkah pengembangan buku ajar pada tema peristiwa dalam kehidupan, 2).mengetahui kelayakan buku ajar pada tema peristiwa dalam kehidupan setelah digunakan oleh siswa SD 050783 Desa Salahaji serta 3). Mengetahui respon guru dan siswa terhadap penggunaan buku ajar dan 4). mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan buku ajar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (Research and Develoment) dengan mengach pada model pembelajaran ADDIE meliputi ( Analisis, Design, Develoment, Implementasi dan Evaluasi) Subjek penelitian ini meliputi satu Dosen Ahli , Media dan Design, satu Dosen Ahli Materi dan satu guru kelas, dan siswa kelas V di SD 050783 di Desa Salahaji Kabupaten Langkat. Instrumen yang di gunakan untuk menilai menilai kelayakan Buku Ajar meliputi lembar Instrumen kelayakan ahli materi, lembar penilaian kelayakan oleh ahli Media dan Design. Hasil penelitian yang di peroleh yaitu : 1). Analisis RPP dan silabus, Design sampul beserta isi nya Develoment melalui penilaian Dosen ahli Media dan design dan ahli materi, Implementasi di peroleh melalui hasil angket siswa dan guru, dan yang terakhir Evaluasi yaitu penilaian revisi guru dan siswa. 2). Bukuajar dikatakan layak di gunakan sebagai bahan ajar dengan perolehan rata-rata skor keseluruhan aspek oleh ahli materi dan ahli Media dan design sebesar 84,7% kreteria sangat layak dan 93% sangat layak digunakan. 3). Adapun respon guru dan respon siswa 94,2% sangat layak dan 94,66 sagat layak di gunakan 4). Hasil belajar siswa setelah menggunakan buku ajar mengalami peningkatan dari 46% menjadi 86,6% . Bahan ajar ini dapat di jadikan referensi pilihan dan juga dapat dijadikan contoh referensi oleh guru dan dapat membuat inovatif -inovatif baru dalam mengembangkan Bahan Ajar maupun alat bantu pembelajaran lainnya

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Rita Sari, M.Pd Pembimbing II: Fenny Anggreni, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, Bahan Ajar, tematik, kurikulum 2013,Peristiwa Dalam Kehidupan
Subjects: Pendidikan > Media Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan Anak
Divisions: Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 27 Jul 2023 08:34
Last Modified: 27 Jul 2023 08:36
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/3720

Actions (login required)

View Item View Item