Pengaruh Kualitas Layanan, Keputusan dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah PT. Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Syariah Aceh Development Corpotion (ADECO) Kota Langsa

Muhammad Raisul Ihsan, 4032017020 (2022) Pengaruh Kualitas Layanan, Keputusan dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah PT. Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Syariah Aceh Development Corpotion (ADECO) Kota Langsa. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.

[img] Text
MUHAMMAD RAISUL IHSAN. 4032017020. MKS. 2022.pdf

Download (2MB)

Abstract

Loyalitas nasabah bank dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah kualitas layanan, kepuasan dan kepercayaan.Tujuan dari penelitian ini untuk menegtahui pengaruh pengaruh kualitas layanan, kepuasan dan kepercayaan terhadap loyalitas nasabah PT. BPR Syariah Adeco Kota Langsa. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan sifat penelitian explanatory. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah PT. BPR Syariah Adeco Kota Langsa yang berjumlah 12.141 nasabah,pengambilan sampel menggunakan metode cluster sampling dengan perhitungan besaran sampel menggunakan rumus Slovin, jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 100 nasabah. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitan menunjukkan bahwa 1) Kualitas Layananberpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas nasabah PT. BPR Syariah Adeco Kota Langsa. dengan nilai thitung sebesar 1,088 (positif) dan nilai probabilitas yang dihitung 0,029 < 0,05, 2) Kepuasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas nasabah PT. BPR Syariah Adeco Kota Langsa dengan nilai thitung sebesar 1,263 (positif) dan nilai probabilitas yang dihitung 0,039 < 0,05, 3) Kepercayaan berpengaruh positif dan signifikanterhadapLoyalitas nasabah PT. BPR Syariah Adeco Kota Langsadengan nilai thitung sebesar 7,809 (positif) dan nilai probabilitas yang dihitung 0,000< 0,05, 4) Ada pengaruh yang signifikan Kualitas Layanan, Kepuasan dan Kepercayaan terhadap Loyalitas nasabah PT. BPR Syariah Adeco Kota Langsadengan nilai signifikan 0,000 < alpha 0,05

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Abdul Hamid, MA Pembimbing II: Juli Dwina Puspita Sari, M.Bus (ADV)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Layanan, Kepuasan, Kepercayaan, Loyalitas
Subjects: Hukum Islam > Ekonomi Islam
Divisions: Fak. Ekonomi & Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 28 Feb 2023 09:34
Last Modified: 28 Feb 2023 09:34
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/3270

Actions (login required)

View Item View Item