Peningkatan Kinerja Karyawan Melalui Kompensasi, Lingkungan Kerja, dan Gaya Kepemimpinan di Perusahaan PT Mifa Bersaudara Meulaboh

Tarisha Dara, 4022018120 (2021) Peningkatan Kinerja Karyawan Melalui Kompensasi, Lingkungan Kerja, dan Gaya Kepemimpinan di Perusahaan PT Mifa Bersaudara Meulaboh. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.

[img] Text
TARISHA DARA. 4022018120. EKS. 2021.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kinerja karyawan adalah hasil kerja karyawan yang dilihat dari aspek kualitas, kuantitas, waktu kerja, dan kerjasama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh organisasi. Peningkatan kinerja karyawan dapat dilihat dari beberapa faktor seperti, kompensasi, lingkungan kerja, dan gaya kepemimpinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan (2) pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan (3) pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan (4) pengaruh kompensasi, lingkungan kerja, dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan Perusahaan PT Mifa Bersaudara Meulaboh yang sampel nya berjumlah sebanyak 53 responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan mengolah data primer melalui yaitu kuesioner (angket) penelitian yang diberikan kepada karyawan Perusahaan PT Mifa Bersaudara. Hasil yang diperoleh dari uji t variabel X1 sebesar 2,284 (positif) berarti 2,284 > 1,697 dan nilai probabilitas yang dihitung 0,027 < 0,05 dan nilai probabilitas yang ditetapkan. Hasil yang diperoleh dari uji r variabel X2 sebsar 2,291 (positif) berarti 2,291 > 1,967 dan nilai probabilitas yang dihitung 0,026 < 0,05 dan nilai probabilitas yang ditetapkan. Hasil yang diperoleh dari uji t variabel X3 sebesar 3,794 (positif) berarti 3,794 > 1,967 dan nilai probabilitas yang dihitung 0,000 < 0,05 dan nilai probabilitas yang ditetapkan. Sedangkan uji f diperoleh Fhitung = 20.553 dan Ftabel 3,32. Hal ini berarti 20,553 > 3,32 dengan nilai p value = 0,000 (α) < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis diterima yang berarti bahwa ada pengaruh secara simultan keseluruhan Kompensasi, Lingkungan Kerja, dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan secara sigmifikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Fahriansah, Lc., MA Pembimbing II: Zikriatul Ulya, M.Si
Uncontrolled Keywords: Kompensasi, Lingkungan Kerja dan Gaya Kepemimpinan
Subjects: Hukum Islam > Ekonomi Islam
Divisions: Fak. Ekonomi & Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 20 Dec 2022 08:59
Last Modified: 20 Dec 2022 08:59
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/3170

Actions (login required)

View Item View Item