Srie Shailly Meilindha, 10102017030 (2021) Efektivitas Penggunaan Aplikasi SEVIMA EDLINK dalam Proses Pembelajaran pada Mahasiswa Prodi PAI FTIK IAIN Langsa. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.
Text
SRIE SHAILLY MEILINDHA.1012017030.PAI.2021.pdf Download (12MB) |
Abstract
Aplikasi Sevima Edlink merupakan salah satu media berbasis android bersifat mobile yang dikhususkan untuk dunia pendidikan yang dapat digunakan para pendidik dan peserta didik dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan aplikasi Sevima Edlink dalam proses pembelajaran pada mahasiswa Prodi PAI FTIK IAIN Langsa. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa terletak di Desa Meurandeh, Kec. Langsa Lama, Kota Langsa, Provinsi Aceh. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Juni 2021. Subjek penelitian adalah 5 orang dosen yang mengajar mahasiswa Prodi PAI FTIK IAIN Langsa dengan menggunakan aplikasi Sevima Edlink dalam proses pembelajaran dan 7 orang mahasiswa Prodi PAI FTIK IAIN Langsa yang menggunakan aplikasi Sevima Edlink dalam proses pembelajaran. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi Sevima Edlink dalam proses pembelajaran pada mahasiswa Prodi PAI FTIK IAIN Langsa dapat dikatakan efektif. Hal ini didukung dari hasil wawancara dan observasi yaitu aplikasi Sevima Edlink dapat memudahkan dan membantu dosen maupun mahasiswa dalam proses pembelajaran baik dalam penyampaian materi ajar, penugasan, serta penilaian.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : Dr. Zainal Abidin, MA Pembimbing II: Yustizar, M.Pd.I |
Uncontrolled Keywords: | Efektivitas, Aplikasi Sevima Edlink, Proses Pembelajaran. |
Subjects: | Pendidikan > Media Pendidikan |
Divisions: | Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 20 Oct 2022 03:44 |
Last Modified: | 20 Oct 2022 03:44 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/3021 |
Actions (login required)
View Item |