Yusri Randa Tami, 2012016032 (2021) Tinjauan Hukum Islam Terhadap Penetapan Kriteria Zakat Profesi di Baitul Mal Aceh Tamiang. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.
Text
YUSRI RANDA TAMI.2012016032.HES.2021.pdf Download (3MB) |
Abstract
Zakat Profesi adalah zakat yang di keluarkan dari penghasilan profesi bila telah mencapai nisab. Profesi tersebut misalnya pegawai negeri atau swasta, konsultan, dokter, notaris, artis dan wiraswasta. Di Baitul Mal Aceh Tamiang ada pemotongan gaji bagi pegawai negeri dengan tujuan zakat profesi dan bagi profesional pribadi tidak di potong melainkan kehendak mereka mau bayar atau tidak. Penulis menemukan permasalahan yaitu bagaimana tinjuan hukum islam terhadap zakat profesi. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah. (1), Bagaimana Penetapan Kriteria Zakat Profesi Di Baitul Mal Aceh Tamiang. (2), Bagaimana Tinjauan Hukum Islam Terhadap Penetapan Kriteria Zakat Profesi Di Baitul Mal Aceh Tamiang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Objek penelitian yaitu pegawai Baitul Mal Aceh Tamiang. Dari hasil Penelitian yang telah penulis lakukan yaitu Baitul Mal Aceh Tamiang mengqiaskan zakat profesi kepada zakat emas karna di keluarkan sebesar 2,5% dan di qiaskan kepada zakat pertanian karna di keluarkan setiap panen (gajian). Hukum islam terhadap kriteria zakat profesi mesti di keluarkan apabila telah mencapai nisab di hitung dari seluruh pengeluaran dan kebutuhan, bukan dari jumlah pendapatannya saja.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I :Adelina Nasution, MA Pembimbing II:Dr. T. Wildan, MA |
Uncontrolled Keywords: | Hukum Islam |
Subjects: | Hukum Islam > Fiqih > Zakat |
Divisions: | Fak. Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah) |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 17 Jan 2022 04:02 |
Last Modified: | 17 Jan 2022 04:02 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/2241 |
Actions (login required)
View Item |