METODE KOMUNIKASI MAJELIS PERMUSYAWARATAN ULAMA KABUPATEN ACEH TAMIANG DALAM PEMANTAPAN AQIDAH MUALLAF

INTAN BADRIYAH, 3012016048 (2020) METODE KOMUNIKASI MAJELIS PERMUSYAWARATAN ULAMA KABUPATEN ACEH TAMIANG DALAM PEMANTAPAN AQIDAH MUALLAF. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.

[img] Text
ILHAM MUFTI.2042018023.HPI2020.pdf

Download (5MB)

Abstract

idupan manusia. Bukan saja komunikasi dijadikan sebagai alat penyalur pesan, ide, gagasan atau buah pikirannya saja, tetapi komunikasi digunakan sebagai alat untuk mempengaruhi orang lain atau sebagai alat interaksi menyamakan persepsi dan untuk mencapai berbagai tujuan individu, kelompok, perusahaan maupun masyarakat. Sebagai umat Islam berkewajiban untuk menanamkan dan membina aqidah kedalam hati dan jiwanya dengan menempuh jalan yang dilandasi dengan pendidikan Islam yang murni. Perubahan keyakinan yang terjadi pada seseorang bukanlah suatu peristiwa yang terjadi secara kebetulan, tetapi kejadian tersebut telah didahului dengan proses serta kondisi yang bisa dipelajari, serta tindakan konversi adalah suatu tanda yang menandakan proses perubahan status keagamaan seseorang. Para muallaf memilih untuk masuk agama Islam dengan proses, secara perlahan-lahan melalui ketekunan dan pengorbanan. Setelah para muallaf masuk Islam perlu ada bimbingan atau binaan dari orang-orang terdekat atau suatu lembaga, agar mereka tidak kembali lagi ke agama asalnya. Adapun para muallaf setelah membaca dua kalimat syahadat sangatlah sulit untuk dilihat kematangan beragamanya. Berdasarkan hal tersebut, penulis merasa perlu untuk melakukan penelitian mendalam mengenai Metode Komunikasi Majelis Permusyawaratan Ulama Kabupaten Aceh Tamiang dalam Pemantapan Aqidah Muallaf. Penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh jawaban tentang kondisi keagamaan muallaf sebelum dan sesudah masuk Islam serta metode komunikasi majelis permusyawaratan ulama kabupaten Aceh Tamiang dalam pemantapan aqidah muallaf dan segala macam hambatan atau kendala yang dihadapi oleh MPU Aceh Tamiang dalam pemantapan aqidah muallaf.Untuk itu, penelitian ini didesain sebagai penelitian lapangan (fieldresearch) dengan pendekatan kualitatif dan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Dari hasil penelitian yang dilakukan, diperoleh temuan bahwa bmbingan agama Islam yang dilakukan Majelis Permusyawaratan Ulama kepada muallaf dipimpin langsung oleh para penyuluh/pembimbing Majelis Permusyawaratan Ulama dan dibantu oleh da’i. proses bimbingan Islam di Majelis Permusyawaratan Ulama dilakukan dengan tiga prinsip utama, yaitu: pendekatan persuasif, pemberian motivasi, dan rutinitas kajian keislaman. Sedangkan hambatan yang dihadapi dalam pemantapan aqidah muallaf ini terjadi karena adanya sikap acuh tak acuh dari para muallaf untuk belajar mendalami ilmu agama dan kurang pedulinya MPU Aceh Tamiang terhadap keberadaan muallaf di daerah terpencil menjadikan program yang dijalankan tidak terlaksana sebagai mana yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I :Dr. H. Ramly M. Yusuf, MA Pembimbing II:Masdalifah Sembiring, MA
Uncontrolled Keywords: AQIDAH MUALLAF
Subjects: Dakwah > Komunikasi Dakwah
Divisions: Fak. Ushuluddin, Adab & Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 04 Dec 2020 02:52
Last Modified: 04 Dec 2020 02:52
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/1735

Actions (login required)

View Item View Item