PERAN PERANGKAT DESA DALAM PEMBENTUKAN PENDIDIKAN AKHLAK REMAJA DI GAMPONG ALUE NYAMUK KABUPATEN ACEH TIMUR

PENI YUSNITA , 1012009014 (2017) PERAN PERANGKAT DESA DALAM PEMBENTUKAN PENDIDIKAN AKHLAK REMAJA DI GAMPONG ALUE NYAMUK KABUPATEN ACEH TIMUR. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI PENI YUSNITA.pdf

Download (395Kb) | Preview

Abstract

Akhlak ialah sifat yang tertanam dalam jiwa yang menimbulkan macam-macam perbuatan dengan gampang dan mudah, tanpa memerlukan pemikiran dan pertimbangan. Penelitian ini khusus mengkaji tentang pembentukan akhlak dikarenakan akhlak merupakan hal yang sangat penting bagi manusia sebagai penuntun untuk menjalani kehidupan yang sesuai dengan ajaran Islam. Terlebih pada masa remaja, yaitu masa yang dianggap sebagai masa sensitif yang memiliki pengaruh sangat besar bagi kehidupan individu. Masa ini menandai perpindahan dari tahap anak-anak menjadi tahap dewasa. Oleh sebab itu peran serta perangkat desa sebagai mediator untuk pendidikan akhlak remaja di desa sangatlah penting dan sangat diperlukan. Selama ini, perangkat desa sangat berperan penting dalam membentuk akhlak remaja. Para perangkat desa seperti geuchik, imam desa/imam dusun, kepala dusun, tuha peut menjadi panutan bagi masyarakat, bahkan setiap masalah yang terjadi dikalangan masyarakat selalu di hadapkan kepada perangkat desa terutama imam desa untuk mencari titik penyelesaiannya. Oleh karena itu, artinya peran perangkat desa pada masyarakat di desa Alue Nyamuk Kabupaten Aceh Timur sangatlah besar. Tujuan dari penelitian ini antara lain: untuk mengetahui peran perangkat desa dalam pembentukan pendidikan akhlak remaja di desa Alue Nyamuk Kabupaten Aceh Timur dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam pembentukan pendidikan akhlak remaja di desa Alue Nyamuk Kabupaten Aceh Timur. Penelitian ini dilakukan di desa Alue Nyamuk Kabupaten Aceh Timur. Pendekatan yang digunakan kualitatif. Suber data penelitian perangkat desa dan remaja. sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan studi dokumen. Kesimpulan hasil penelitian ini antara lain: 1) Perangkat desa sudah berperan aktif dalam pembentukan pendidikan akhlak remaja di desa Alue Nyamuk Kabupaten Aceh Timur. Adapun peran yang sudah dilakukan oleh perangkat desa tersebut adalah: memberikan nasehat kepada para remaja, memberikan bimbingan dengan mengadakan pengajian (majlis ta’lim) dan menjadi teladan yang baik bagi remaja. 2) Faktor pendukung peran perangkat desa dalam pembentukan akhlak remaja di desa Alue Nyamuk yaitu: a) sudah terbina hubungan yang baik antara imam/guru pengajian dengan remaja, b) antusias masyarakat yang cukup tinggi dalam memotivasi anak remajanya untuk mengikuti kegiatan keagamaan yang dilaksanakan pada pengajian dan motivasi, c) sebagian orang tua akan pentingnya masa depan anaknya. Sedangkan faktor penghambatnya natra lain: a) pengaruh budaya luar yang tidak sesuai dengan norma Islam, b) gaya hidup masyarakat yang serba materialistik, c) hambatan dari dalam diri remaja sendiri, d) cara pengajaran dari orang tua, d) konflik dengan lingkungan sosial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I: Mulyadi, MA Pembimbing II: Miswari, S.Pd, M.Ud
Uncontrolled Keywords: PENDIDIKAN AKHLAK REMAJA
Subjects: Hukum Islam > Akhlak > Akhlak Remaja
Pendidikan > Pendidikan Anak
Divisions: Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 09 Jan 2019 02:03
Last Modified: 09 Jan 2019 02:03
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/1528

Actions (login required)

View Item View Item