NIKI NUGRAINI PUTRI, 4012014064 (2018) PENGARUH LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM (Studi pada PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk Periode 2012-2016). Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.
|
Text
NIKI NUGRAINI PUTRI.4012014064.PBS.2018.pdf Download (1490Kb) | Preview |
Abstract
Saham diartikan sebagai tanda bukti penyertaan atau kepemilikan seseorang atau badan usaha dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas. Bagi suatu perusahaan ketetapan harga saham merupakan suatu indikator pengelolaan perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah menguji pengaruh rasio keuangan terhadap harga saham perusahaan PT. Telekomunikasi Indonesia tahun 2012-2016. Rasio keuangan yang digunakan antara lain: Net Working Capital Ratio (NWCR), Debt to Equity Ratio (DER), Earning Per Share (EPS) .Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode regresi linier berganda dengan data sekunder pada PT. Telekomunikasi Indonesia tahun 2012-2016 yang berupa laporan keuangan yang dipublikasikan oleh BEI (Bursa Efek Indonesia). Dari hasil analisis bahwa secara parsial Working Capital Ratio (NWCR) dan Debt to Equity Ratio (DER) memiliki pengaruhpositif dan signifikan terhadap harga saham dengan nilai signifikan 0,000 < α = 0,05 dan 0,028 < α =0,05 . Sedangkan Earning Per Share (EPS) memiliki nilai signifikan 0,602 > α = 0,05 berarti variabel Earning Per Share (EPS) tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Dari analisis secara simultan ketiga variabel memiliki pengaruh signifikan terhadap harga saham. Nilai Adjusted R Square menunjukkan 72,2% variasi harga saham yang dapat dijelaskan oleh ketiga variabel independen yang digunakan pada penelitian ( NWCR, DER, EPS,). Sisanya 27,8% dijelaskan oleh variabel yang tidak digunakan dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I: Fahriansah, Lc, MA Pembimbing II: Dr. Early Ridho Kismawadi, S. E.I, MA |
Uncontrolled Keywords: | LIKUDIDITAS, LEVERAGE, HARGA SAHAM |
Subjects: | Muamalat > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fak. Ekonomi & Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 08 Jan 2019 08:55 |
Last Modified: | 08 Jan 2019 08:55 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/1522 |
Actions (login required)
View Item |