RAFIKA MAYANI , 1012013083 (2018) KEMAMPUAN KETERAMPILAN PENGELOLAAN KELAS MAHASISWA PPL JURUSAN PAI IAIN LANGSA TAHUN AJARAN 2017/2018 PADA MA DI KOTA LANGSA. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.
|
Text
RAFIKA MAYANI.1012013083.PAI.2018.pdf Download (1455Kb) | Preview |
Abstract
Pengelolaan kelas merupakan usaha yang dilakukan dengan sengaja oleh guru agar anak didik dapat belajar secara efektif agar mencapai tujuan pembelajaran. Pengelolaan kelas diperlukan karena dari hari ke hari tingkah laku anak didik selalu berubah-ubah. Hari ini anak didik dapat belajar dengan tenang dan nyaman, tetapi hari esok belum tentu akan tercipta dalam suasana yang sama. Oleh karena itu, seorang guru harus memiliki keterampilan dalam dirinya sehingga dia dapat melakukan pengelolaan kelas dengan baik dan juga maksimal. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kemampuan pengelolaan kelas mahasiswa PPL Jurusan PAI IAIN Langsa tahun ajaran 2017/2018 pada MA di Kota Langsa. Faktorfaktor apa saja yang mempengaruhi kemampuan pengelolaan kelas mahasiswa PPL Jurusan PAI IAIN Langsa tahun ajaran 2017/2018 pada MA di Kota Langsa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan pengelolaan kelas mahasiswa PPL Jurusan PAI IAIN Langsa tahun ajaran 2017/2018 pada MA di Kota Langsa. Untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kemampuan pengelolaan kelas mahasiswa PPL Jurusan PAI IAIN Langsa tahun ajaran 2017/2018 pada MA di Kota Langsa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data yaitu observasi, wawancara dan angket. Sampel dalam penelitian ini yaitu 6 orang mahasiswa PPL Jurusan PAI yang ada pada 3 MA di Kota Langsa. Hasil penelitian berdasarkan rumusan masalah pertama yaitu kemampuan pengelolaan kelas mahasiswa PPL Jurusan PAI pada MA di Kota Langsa sudah baik dan mampu dalam mengambil tindakan untuk menciptakan kondisi belajar yang optimal dan mengembalikan kondisi belajar menjadi optimal. Melalui strategi sikap tanggap, membagi perhatian, pemusatan perhatian kelompok, modifikasi tingkah laku, pengelolaan kelompok, menemukan dan memecahkan tingkah laku yang menimbulkan masalah. Hasil penelitian berdasarkan rumusan masalah yang kedua yaitu faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan pengelolaan kelas mahasiswa PPL Jurusan PAI pada MA di Kota Langsa yaitu memerhatikan setiap kegiatan siswa, memberikan teguran, memberikan arahan/petunjuk yang jelas, menerapkan metode pengajaran, membuat persiapan tertulis sebelum mengajar, dan memberikan solusi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I: Yusaini, M.Pd Pembimbing II: Khaiurl Amri, M.Pd |
Uncontrolled Keywords: | KEMAMPUAN MAHASISWA |
Subjects: | Pendidikan > Mahasiswa |
Divisions: | Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 06 Dec 2018 08:53 |
Last Modified: | 06 Dec 2018 08:53 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/1468 |
Actions (login required)
View Item |