DENY TRINANDA , 1012012024 (2016) PENGARUH MODEL TAKE AND GIVE TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN PAI DI SMA NEGERI 3 LANGSA. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI COT KALA LANGSA.
|
Text
ready.pdf Download (687Kb) | Preview |
Abstract
Dalam proses belajar mengajar, model pembelajaran memegang peranan penting terhadap hasil belajar siswa. Ada beberapa model pembelajaran yang dapat digunakan dalam pembelajaran agama Islam, salah satunya yaitu model take and give. Model pembelajaran take and give merupakan model pembelajaran yang materinya bukan hanya dapat diperoleh dari guru, melainkan dari teman sebaya (siswa lain) juga. Pada model pembelajaran ini siswa diberi kartu yang berisi submateri yang harus dikuasai atau dihafal. Model pembelajaran ini dapat memperdalam dan mempertajam pengetahuan siswa melalui kartu yang dibagikan kepadanya. Setelah siswa menguasai materi pada kartu, siswa memberikan (take) materinya kepada siswa lain dan siswa lain menerimanya (give). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dan hasil dari pengaruh model take and give terhadap hasil belajar siswa pada pelajaran PAI, khususnya materi asas transaksi ekonomi dalam Islam (jual beli dan riba) di SMA Negeri 3 Langsa tahun pelajaran 2015-2016. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan populasi 346 siswa yang terdiri dari 9 kelas dan sampel sebanyak 2 kelas yaitu kelas XI IPA 2 dan XI IPA 3 yang berjumlah 78 siswa. Masing-masing dari kelas XI IPA 2 dan XI IPA 3 bejumlah 39 siswa. Teknik pengambilan sampel dengan cara Simple Random Sampling yaitu pengambilan 2 kelas secara acak. Instrument yang digunakan berupa tes hasil belajar dalam bentuk pilihan ganda sebanyak 20 soal dari 40 soal yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan rumus uji-t. Berdasarkan hasil penelitian pada taraf signifikan 0,05 diperoleh thitung = 37,86 > ttabel = 1,99. thitung = 37,86 diperoleh dari penjabaran sebagai berikut. t =
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I: Mahyiddin, MA Pembimbing II: Miswari, M.Ud |
Uncontrolled Keywords: | MODEL TAKE AND GIVE , HASIL BELAJAR SISWA |
Subjects: | Matematika > Metode Pembelajaran Ilmu Matematika |
Divisions: | Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 08 Jan 2018 04:05 |
Last Modified: | 08 Jan 2018 04:05 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/1084 |
Actions (login required)
View Item |