FIRDAUS, 3012011012 (2016) EKSISTENSI PENYULUHAN AGAMA ISLAM DALAM PENGEMBANGAN DAKWAH DI GAMPONG MEUTIA KECAMATAN LANGSA KOTA - KOTA LANGSA. Skripsi thesis, IAIN ZAWIYAH COTKALA LANGSA.
|
Text
READY.pdf Download (373Kb) | Preview |
Abstract
Penyuluhan Agama Islam merupakan bagian penting yang tak terpisahkan dari proses pembangunan masyarakat. Secara praktis pekerjaan ini melibatkan tokoh agama, tokoh masyarakat, guru ngaji dan orang-orang yang terpanggil hati nuraninya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Penyuluhan Agama Islam adalah pekerjaan yang dilakukan oleh Penyuluh Agama Islam sesuai dengan peraturan yang berlaku. Adapun Penyuluh Agama adalah Pegawai Negeri Sipil yang diberi tugas, tanggung jawab dan wewenang secara penuh oleh pejabat yang berwenang untuk melakukan kegiatan bimbingan keagamaan dan penyuluhan pembangunan melalui bahasa agama. Penyuluhan agama Islam merupakan salah satu bentuk satuan kegiatan yang strategis, khususnya dalam menjalankan fungsi pelaksanaan pembangunan di bidang keagamaan. Oleh karena itu, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui eksistensi penyuluhan agama Islam dalam pengembangan dakwah di Gampong Meutia Kecamatan Langsa Kota – Kota Langsa. dan untuk mengetahui hambatan yang dihadapi penyuluhan agama Islam dalam pengembangan dakwah di Gampong Meutia Kecamatan Langsa Kota – Kota Langsa. Dalam melaksanakan penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Dengan menggunakan instrument penelitian wawancara dan observasi (pengamatan). Selanjutnya untuk penganalisaan data peneliti menyajikan data secara deskriptif. Dalam penelitian ini peneliti mewawancarai Bapak Geuchiek di Gampong Meutia Kecamatan Langsa Kota – Kota Langsa. Tgk / Ustad yang mengajar di tempat pengajian di Gampong Meutia Kecamatan Langsa Kota – Kota Langsa dan Da’I atau penyuluh agama Islam yang memberikan dakwah di Gampong Meutia Kecamatan Langsa Kota – Kota Langsa. Dari data yang penulis peroleh maka penulis menganalisis data dengan metode analisis deskriptif. Berdasarkan hasil dari penelitian ini yaitu Para Penyuluh Agama Islam kerjanya tentu berhadapan dengan berbagai macam problematika sebagaimana problematika masyarakat itu sendiri. Para Penyuluh Agama Islam menjadikan masyarakat menuju kehidupan yang lebih agamis sebagaimana visi Kementerian Agama yang Mewujudkan Masyarakat Indonesia Yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Mandiri Dan Sejahtera Lahir dan Batin. Masyarakat yang di mana menempatkan nilai-nilai agama sebagai dasar perubahan menuju masyarakat yang lebih yang taat beragama, rukun, cerdas, mandiri dan sejahtera lahir batin. Tantangan yang dihadapi Penyuluh Agama Islam adalah dari aspek sosial ekonomi masyarakat yang beragam, keberagaman budaya, keberagaman jenjang pendidikan dan pengetahuan masyarakat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I: Dr. Ismail Fahmi Arrauf Nst, MA Pembimbing II: Zulkarnain, MA |
Uncontrolled Keywords: | DAKWAH |
Subjects: | Dakwah > Komunikasi Dakwah |
Divisions: | Fak. Ushuluddin, Adab & Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 23 Oct 2017 02:59 |
Last Modified: | 23 Oct 2017 02:59 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/1039 |
Actions (login required)
View Item |