YOVI AFRIANTI, 130900454 (2014) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TALKING PRESTASI BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN PELUANG DI KELAS XI SMA NEGERI 5 LANGSA TA. 2013-2014. Skripsi thesis, IAIN ZAWIYAH COTKALA LANGSA.
|
Text
READY.pdf Download (304Kb) | Preview |
Abstract
Berbicara masalah model dan media pembelajaran, tidak terlepas dengan masalah materi mengajar. Ketertiban guru dan siswa merupakan faktor yang sangat menentukan dalam proses pembelajaran. Pemilihan model dan media pembelajaran harus sesuai dengan kondisi dan karakteristik materi yang diajarkan. Oleh sebab itu, guru diharapkan dapat menarik minat siswa, sehingga siswa terlibat aktif dalam pembelajaran. Dengan demikian diharapkan dapat memudahkan siswa memahami materi pembelajaran khususnya materi yang menyangkut tentang matematika. Penggunaan model pembelajaran dan media dalam belajar dikembangkan atas dasar asumsi bahwa proses pembelajaran akan lebih bermakna (menarik minat siswa dan memberikan kemudahan untuk memahami materi karena penyajiannya yang interaktif), jika memanfaatkan berbagai media dan model pembelajaran sebagai sarana penunjang kegiatan pembelajaran. Salah satu model dan media pembelajaran yang sesuai dengan mata pembelajaran matematika khususnya pada materi peluang adalah model pembelajaran Talking Stick dan media pembelajaran berbasis multimedia. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui pengaruh model Talking Stick berbasis multimedia terhadap prestasi belajar siswa pada pokok bahasan peluang di Kelas XI SMA Negeri 5 Langsa TA. 2013-2014.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I: Dra. Hj. PURNAMAWATI, M.Pd Pembimbing II: BUDI IRWANSYAH, M.Si |
Uncontrolled Keywords: | MODEL PEMBELAJARAN-TALKING STICK, PELUANG |
Subjects: | Matematika > Metode Pembelajaran Ilmu Matematika |
Divisions: | Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 10 Feb 2016 03:25 |
Last Modified: | 10 Feb 2016 03:25 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/333 |
Actions (login required)
View Item |