PERAN KONSEPSI HUMANISTIK TERHADAP PERKEMBANGAN MORAL SISWA DI MTs TANAH TERBAN KEC. KARANG BARU KAB. ACEH TAMIANG

DIKI PRAYOGI, 110704369 (2014) PERAN KONSEPSI HUMANISTIK TERHADAP PERKEMBANGAN MORAL SISWA DI MTs TANAH TERBAN KEC. KARANG BARU KAB. ACEH TAMIANG. Skripsi thesis, IAIN ZAWIYAH COTKALA LANGSA.

[img]
Preview
Text
OK.pdf

Download (469Kb) | Preview

Abstract

Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk meningkatkan derajat manusia yang semula kurang terdidik menjadi lebih terdidik dan menjadi manusia yang lebih unggul dibandingkan manusia yang lain. Semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang, maka ia akan semakin menjadi manusia yang berilmu dan berperilaku terpuji dibandingkan dengan manusia yang lain. Proses pendidikan tidak terlepas dari penggalian alat-alat potensial yang ada di dalam tubuh manusia dan sifat-sifat fitrah manusia (konsepsi humanistik). Semakin maksimal alat potensial dan fitrah tersebut digali dan dikembangkan, maka semakin cerdas manusia tersebut akan terbentuk. Tujuan dari pendidikan pada Undang-Undang No.20 Tahun 2003 salah satunya adalah pembentukan akhlak (moral). Dalam hal ini penulis sangat tertarik untuk mengadakan penelitian tentang “peran konsepsi humanistik terhadap perkembangan moral siswa di MTs Tanah Terban Kec. Karang Baru Kab. Aceh Tamiang”. Pendekatan yang digunakan ialah pendekatan kualitatif, penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan cara berfikir induktif. Metode penelitian yang digunakan ialah penelitian deskriktif, yakni penelitian yang berusaha menggambarkan objek dengan kenyataan yang ada di lapangan. Pada penelitian deskriktif jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian perkembangan (depelopment study). Prosedur pengumpulan data yang digunakan yakni studi dokumentasi, observasi dan wawancara. Tehnik analisis yang digunakan ialah tehnik analisis interaktif, dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I: Amiruddin, S.Pd.I Pembimbing II: Samsul rizal, M.Si
Uncontrolled Keywords: KONSEPSI HUMANISTIK, MORAL
Subjects: Hukum Islam > Akhlak
Pendidikan > Pendidikan Anak
Divisions: Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 17 Jan 2017 08:01
Last Modified: 17 Jan 2017 08:01
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/774

Actions (login required)

View Item View Item