MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA BATANG CUISENAIRE PADA MATERI PECAHAN DI KELAS VII SMP NEGERI 2 BENDAHARA KABUPATEN ACEH TAMIANG

EVA SURIYANTI, 130900402 (2015) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA BATANG CUISENAIRE PADA MATERI PECAHAN DI KELAS VII SMP NEGERI 2 BENDAHARA KABUPATEN ACEH TAMIANG. Skripsi thesis, IAIN ZAWIYAH COTKALA LANGSA.

[img]
Preview
Text
7-PDF_1_SKRIPSI EVA SURIYANTI.pdf

Download (535Kb) | Preview

Abstract

Matematika merupakan disiplin ilmu pengetahuan yang sangat penting dipelajari semua orang, mulai dari jenjang sekolah dasar sampai perguruan tinggi. Dimulai dengan pembelajaran berhitung dasar hingga hitungan yang mampu memecahkan suatu masalah dikehidupan seharihari. Banyak faktor yang menyebabkan matematika itu dianggap sulit sehingga pendidik harus mampu mencari solusi sekurang-kurangnya dengan menggunakan media/alat peraga pembelajaran sebagai salah satu alat bantu komunikasi dalam pembelajaran matematika demi meningkatnya hasil belajar siswa di sekolah. Alat peraga pembelajaran batang Cuisenaire dalam materi pecahan mampu menjadi suatu alat komunikasi didalam proses pembelajaran. Menggunakan alat peraga batang Cuisenaire dapat meningkatkan motivasi, mampu mengubah suasana belajar yang membosankan menjadi menyenangkan sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa, karena adanya alat peraga pembelajaran yang digunakan ini. Tujuan dari penelitian ini ialah melakukan perbaikan dalam pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIIE SMPN 2 Bendahara pada pembelajaran matematika materi pecahan. Metode yang digunakan ialah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang difokuskan pada situasi kelas dan dilaksanakan dengan 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari 4 tahap yaitu tahap perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Alat pengumpulan data digunakan lembar observasi, tes hasil belajar. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa, aktifitas siswa dalam mengikuti pembelajaran terlihat semakin meningkat, pada siklus I ialah 58,7%, siklus II 82,5% dan mengalami peningkatan 23,8%. Begitu pula dengan hasil belajar matematika siswa meningkat pada tiap siklusnya serta rata-rata hasil belajar dari siklus I sebesar 66,57 menjadi 80,72 pada siklus II. Ketuntasan belajar meningkat pada siklus I 65,21% menjadi 86,96%. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan alat peraga dapat meningkatkan hasil belajar siswa, selain itu penggunaan alat peraga dapat meningkatkan aktifitas belajar siswa, karena dalam proses pembelajarannya siswa terlibat secara aktif dan kreatif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I: Yenni Suzana, M.Pd Pembimbing II: Marzuki, M.Pd
Uncontrolled Keywords: ALAT PERAGA BATANG CUISENAIRE, MATERI PECAHAN
Subjects: Pendidikan > Media Pendidikan
Divisions: Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 27 Dec 2016 04:12
Last Modified: 27 Dec 2016 04:12
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/697

Actions (login required)

View Item View Item