TINJAUAN HUKUM TERHADAP AKAD GADAI SAWAH TIDAK TERTULIS (STUDI KASUS PADA MASYARAKAT ALUE MERBAU KOTA LANGSA)

M Fahresa Siregar, 2012019065 (2024) TINJAUAN HUKUM TERHADAP AKAD GADAI SAWAH TIDAK TERTULIS (STUDI KASUS PADA MASYARAKAT ALUE MERBAU KOTA LANGSA). Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.

[img] Text
SKRIPSI M FAHREZA SIREGAR.pdf

Download (2MB)

Abstract

Praktik gadai sawah merupakan muamalah yang umum dilakukan masyarakat Gampong Alue Merbau ketika mengatasi kebutuhan yang mengharuskan tersedianya dana besar dalam waktu yang singkat. Praktik ini umumnya tidak dilakukan dengan akad tertulis sehingga dapat memberikan peluang kerugian pada salah satu pihak. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tinjauan hukum terhadap akad gadai sawah tidak tertulis pada masyarakat Kota Langsa, Gampong Alue Merbau. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Instrumen penelitian adalah peneliti sendiri yang bersifat subyektif, maka data yang diperoleh harus diperiksa keabsahannya dengan menggunakan metode triangulasi, yaitu perpanjangan waktu, triangulasi sumber dan triangulasi metode pengumpulan data. Informan adalah Bapak Kepala Lorong, Bapak Imam dan penduduk Gampong Alue Merbau. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat gampong ALue Merbau telah melakukan praktik muamalah gadai sejak lama. Syarat dan rukun gadai yang dilakukan telah terpenuhi, dan akad menjadi salah satu rukun yang belum diaplikasikan. Praktik gadai yang dilakukan belum optimal menghindarkan salah satu pihak terhindar dari kerugian sehingga melanggar tujuan transaksi gadai. Studi ini menghasilkan Theoritical Frame Work sesuai dengan hasil pengumpulan, pengolahan dan analisis data.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Muhammad Suhaili Sufyan, Lc, MA Pembimbing II: MAriadi, M.H.I
Uncontrolled Keywords: Gadai Sawah. Akad Tidak Tertulis
Subjects: Muamalat > Gadai
Divisions: Fak. Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 29 Oct 2025 08:51
Last Modified: 29 Oct 2025 08:51
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/4475

Actions (login required)

View Item View Item