Putra Andika, 1032017013 (2024) Pengembangan Media Video Pembelajaran Berbantuan Aplikasi Easy Sketch Pro 3 Dalam Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Matematika Siswa Kelas X Di SMA Negeri 4 Kejuruan Muda. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.
Text
skripsi putra.pdf Download (7MB) |
Abstract
Dalam mengatasi kesulitan belajar dibutuhkan sebuah media pembelajaran yang menarik serta dapat merangsang kemampuan siswa, salah satu media pembelajarannya adalah video berbantuan aplikasi easy sketch pro 3 dalam meningkatkan pemahaman matematika siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media video aplikasi easy sketch pro 3 dalam meningkatkan pemahaman matematika siswa. yang valid, praktis dan efektif. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development) dengan menggunakan model ADDIE. Tahapan pengembangan yang dilakukan adalah; 1) melakukan analisis, 2) perancangan media, 3) pengembangan media, 4) implementasi media dan 5) evaluasi produk. Kevalidan media dikatakan valid dari hasil rata-rata skor kevalidan oleh ahli media tahap I yaitu sebesar 54,86% menurut kriteria ahli media kurang valid digunakan. Hasil rata-rata skor kevalidan ahli media tahap II yaitu sebesar 83,3% dengan kriteria Sangat Valid dan layak digunakan. Hasil rata-rata skor kevalidan oleh ahli materi tahap I yaitu sebesar 85,3% menurut kriteria ahli materi Sangat Valid. Selanjutnya hasil rata-rata skor kevalidan oleh ahli materi tahap II yaitu sebesar 92,3% dengan kriteria Sangat Valid. Pada angket guru menunjukkan persentase rata-rata kepraktisan yaitu sebesar 92,3% dengan kriteria kepraktisan yaitu Sangat Praktis. hasil uji kepraktisan menggunakan angket respon siswa menunjukkan bahwa persentase hasil rata-rata respon media video pembelajaran berbantuan easy sketch pro 3 yaitu sebesar 84,2% dengan kriteria yaitu Sangat Praktis. Berdasarkan analisis siswa tuntas yaitu mencapai 96,33%. Berdasarkan pada penilaian yang digunakan pada sistem penilaian di SMA Negeri 4 Kejuruan Muda , maka hasil belajar melalui penggunaan media video pembelajaran dikategorikan , Sangat Efektif dengan 100 % ,dimana 17 siswa lulus mendapat nilai A, 6 siswa mendapat nilai A-. dan 7 siswa mendapat nilai B dengan kriteria keefektifan yaitu 81,% < E < 100%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : Dr. Sabaruddin, M.Si Pembimbing II: Wahyuni, M.Pd |
Uncontrolled Keywords: | Media video pembelajaran, Easy sketch pro 3, ADDIE |
Subjects: | Matematika > Metode Pembelajaran Ilmu Matematika |
Divisions: | Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | mrs Editor Pustaka |
Date Deposited: | 09 Jan 2025 04:05 |
Last Modified: | 09 Jan 2025 04:05 |
URI: | http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/4273 |
Actions (login required)
View Item |