Meningkatkan Kreativitas Anak Dalam Menggunakan Media Pembelajaran Berbahan Alam Di TK Islam Nurul Chadidjah Kota Langsa

Siti Mauliza, 1062018016 (2023) Meningkatkan Kreativitas Anak Dalam Menggunakan Media Pembelajaran Berbahan Alam Di TK Islam Nurul Chadidjah Kota Langsa. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.

[img] Text
SKRIPSI FULL SITI MAULIZA .pdf

Download (2MB)

Abstract

Kreativitas merupakan salah satu potensi yang harus dikembangkan, salah satunya dikembangkan dengan menggunakan media berbahan alam. Namun, kreativitas media pembelajaran berbahan alam masih kurang bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kreativitas anak dalam menggunakan media pembelajaran berbahan alam. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model Kemmis Taggart. Responden dalam penelitian ini adalah 10 anak usia 5-6 tahun di TK Islam Nurul Chadidjah Kota Langsa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dokumentasi dan observasi, didalam observasi ada empat indikator yang menjadi tolak ukur peneliti yaitu, kelancaran, keluwesan, keaslian, dan elaborasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran berbahan alam dalam penelitian ini menggunakan bahan seukee dapat meningkatkan kreativitas anak. Pada setiap siklus I dan siklus II, terjadi peningkatan yang signifikan dengan nilai ketuntasan 87,5 %. Penelitian ini terkait media pembelajaran berbahan alam selain jenis seukee dapat dilakukan penelitian lebih lanjut dalam meningkatkan kreativitas anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Zainal Abidin, MA Pembimbing II: Syarfina,M.Pd
Uncontrolled Keywords: Kreativitas, Media Pembelajaran, Bahan Alam, Anak Usia Dini
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Media Pendidikan
Divisions: Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Raudhatul Atfal
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 04 Jul 2024 08:30
Last Modified: 04 Jul 2024 08:30
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/4102

Actions (login required)

View Item View Item