Pengembangan Buku Saku Sifat-Sifat Mulia Rasulullah Menggunakan Model Assure

Armas Maisari, 1052018018 (2022) Pengembangan Buku Saku Sifat-Sifat Mulia Rasulullah Menggunakan Model Assure. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.

[img] Text
ARMAS MAISAR.1052018018.PGMI.2022.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa buku saku sebagai media untuk digunakan anak dalam mempelajari dan menghafal materi yang diberikan guru. Salah satu materi yang diajarkan yaitu sifat-sifat mulia Rasulullah dalam pembelajaran SKI. Buku saku dibuat oleh guru untuk dibagikan kepada siswa agar anak bisa membawa buku kecil tersebut serta mudah digunakan dalam mempelajari materi. Namun, penyajian materi dalam buku saku tersebut disajikan cukup singkat hanya beberapa penjelasan saja dari sifat-sifat mulia Rasulullah yang dijelaskan sehingga siswa sulit memahami materi yang dipelajari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengembangan buku saku sifat-sifat mulia rasulullah menggunakan model assure. Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R dan D). Instrumen yang digunakan observasi dan tes. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa (1) Pengembangan buku saku pada tema sifat-sifat Rasulullah dalam pembelajaran SKI dapat dilihat peningkatan bahwa siswa lebih mudah dalam mempelajari materi yang diajarkan. (2) Hasil belajar menggunakan buku saku model assure mengalami peningkatan dari pertemuan pertama dan kedua. Hal ini dapat dilihat dari hasil tes pada siklus I yaitu 70% dan siklus II mengalami peningkatan yaitu 91.61%. Pertemuan pertama, delapan orang siswa masih sulit dalam menjawab soal yang diberikan guru terkait materi pembelajaran. Pada pertemuan kedua, siswa sudah menjawab pertanyaan yang diberikan guru dengan benar. (3) Kendala yang didapati saat penerapan buku saku yaitu pertama, buku saku seharusnya dibentuk dengan ukuran huruf yang lebih besar sehingga siswa lebih mudah dalam membaca. Kedua, buku saku juga harus lebih detail dalam merincikan materi yang dipelajari agar siswa dapat menguasai materi pelajaran secara keseluruhan. Ketiga, buku saku seharusnya dibuat dua hingga tiga latihan agar siswa bisa berlatih untuk menjawab soal terkait materi yang diajarkan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I :Dr. Zulfitri, MA Pembimbing II:Yustizar, M.Pd.I
Uncontrolled Keywords: Buku Saku, Sifat-Sifat Rasulullah dan Model Assure
Subjects: Pendidikan > Metode Pengajaran
Divisions: Fak. Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 24 Oct 2022 02:37
Last Modified: 24 Oct 2022 02:37
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/3038

Actions (login required)

View Item View Item