Pengaruh Modal Kerja Dan Dana Pihak Ketiga Terhadap Laba Bersih Pada Pt. Bri Syariah Tbk

Devi Dewisari, 4012016002 (2021) Pengaruh Modal Kerja Dan Dana Pihak Ketiga Terhadap Laba Bersih Pada Pt. Bri Syariah Tbk. Skripsi thesis, Institut Agama Islam Negeri Langsa.

[img] Text
DEVI DEWISARI.4012016002.PBS.2021.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dunia perbankan menjadi salah satu penggerak perekonomian dengan mempermudah pengaturan lalu lintas keuangan seperti jasa mengumpulkan uang dari masyarakat melalui tabungan, giro, deposito serta menyalurkan kembali dalam bentuk pinjaman. Perbankan saat ini terdapat dengan ijin syariah yang salah satunya adalah PT. BRI Syariah Tbk. Sebagai bank tentunya dalam mengukur keberhasilan tetaplah berdasarkan laba yang diperoleh dalam masa satu periode. Untuk memperoleh laba salah satu dapat dilihat berdasarkan modal kerja yang dimiliki dalam operasional serta dana pihak ketiga yang terkumpul dibank dan menjadi hutang bank. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh laba dan dana pihak ketiga terhadap laba bersih pada PT. BRI Syariah Tbk. Dengan menggunakan metode kuantitatif dengan data dari modal kerja, dana pihak ketiga serta laba bersih tahun 2015-2010 (triwulan). Model analisis data ini menggunakan regresi linear berganda. Hasil uji t (uji secara parsial) modal kerja didapatkan hasil thitung sebesar 2,079 dan nilai signifikan yang dihitung 0,019 < 0,005 berarti variabel modal kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih, variabel Dana Pihak Ketiga memperoleh nilai thitung sebesar -4,502 dan nilai signifikan yang dihitung 0,000 < 0,05 berarti variabel Dana Pihak Ketiga berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih. Hasil uji simultan yaitu modal kerja dan dana pihak ketiga memperoleh nilai Fhitung sebesar 15,923 dan nilai signifikan yang dihitung 0,000 < 0,05 segingga variabel modal kerja dan dana pihak ketiga berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih PT. BRI Syariah Tbk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I :Fahriansah, Lc., M.A Pembimbing II:Nurjannah, M.E
Uncontrolled Keywords: Modal Kerja, Dana Pihak Ketiga, Laba Bersih
Subjects: Muamalat > Perbankan Syariah
Divisions: Fak. Ekonomi & Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 12 Apr 2022 05:33
Last Modified: 12 Apr 2022 05:33
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/2401

Actions (login required)

View Item View Item