Pandangan Ulama Aceh Tamiang Terhadap Zakat untuk Biaya Pendidikan di Baitul Mal Aceh Tamiang

Sri Ayu Imelda, 2012017119 (2021) Pandangan Ulama Aceh Tamiang Terhadap Zakat untuk Biaya Pendidikan di Baitul Mal Aceh Tamiang. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI LANGSA.

[img] Text
SRI AYU IMELDA.2012017119.HES.2021.pdf

Download (1MB)

Abstract

Zakat digunakan sebagai sumber biaya pendidikan. Pelajar penerima zakat untuk biaya pendidikan di golongkan kedalam asnaf fisabilillah. Kalangan ulama mempunyai penafsiran berbeda dalam memaknai fisabilillah, termasuk ulama klasik yang tidak membolehkan zakat untuk biaya pendidikan. Namun, seiring perkembangan zaman banyak ulama komtemporer yang memberikan penafsiran terkait fisabilillah dan membolehkan zakat untuk biaya pendidikan. Penelitian ini dilakukan oleh penulis di Baitul Mal Aceh Tamiang dan MPU Aceh Tamiang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah; 1) bagaimana penyaluran zakat untuk biaya pendidikan di Baitul Mal Aceh Tamiang, 2) bagaimana pandangan ulama Aceh Tamiang terhadap zakat untuk biaya pendidikan di Baitul Mal Aceh Tamiang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam (in dept interview) yang berpedoman pada wawancara terstruktur dan teknik dokumentasi. Baitul Mal Aceh Tamiang memberikan zakat untuk biaya pendidikan bagi pelajar tingkat siswa dan mahasiswa, dengan kriteria pelajar tersebut berasal dari keluarga dhuafa dan tidak menerima beasiswa lain dari pihak manapun, dalam penyalurannya digolongkan kedalam asnaf miskin. Pelajar yang bukan berasal dari keluarga miskin juga bisa mendapatkan biaya pendidikan dari Baitul Mal Aceh Tamiang yaitu bagi pelajar tahfidz dan mahasiswa yang melanjutkan kuliah keluar negeri, kemudian digolongkan kedalam asnaf fisabilillah. Mayoritas ulama Aceh Tamiang membolehkan zakat untuk biaya pendidikan, hal ini sejalan dengan Q.S At-Taubah ayat 60, mereka sependapat dengan ulama kontemporer yang meluaskan makna fisabilillah, salah satunya adalah Yusuf Qardhawi yang membolehkan zakat untuk biaya pendidikan. Mereka memandang bahwa pelajar juga bisa digolongkan kedalam asnaf zakat dan berhak menerima zakat karena pelajar termasuk orang yang menuntut ilmu untuk mengembangkan dan menegakkan agama Allah. Tujuan penyaluran zakat untuk biaya pendidikan tersebut adalah agar dana yang diberikan dapat membantu dan memotivasi para pelajar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I :Dr. Yaser Amri, MA Pembimbing II:Zulham Wahyudani, MA
Uncontrolled Keywords: Pandangan Ulama
Subjects: Hukum Islam > Fiqih > Zakat
Divisions: Fak. Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: mrs Editor Pustaka
Date Deposited: 17 Jan 2022 03:49
Last Modified: 17 Jan 2022 03:49
URI: http://digilib.iainlangsa.ac.id/id/eprint/2238

Actions (login required)

View Item View Item